MEULABOHUTU | Universitas Teuku Umar (UTU) di Meulaboh mengumumkan formasi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024. Jumlah formasi yang diterima sebanyak 113 formasi dengan rincian dosen jabatan asisten ahli dengan kualifikasi pendidikan strata dua (S2) sebanyak 76 orang dan 9 orang dosen dengan jabatan Lektor dengan kualifikasi pendidikan strata tiga (S3) serta sebanyak 13 orang tenaga kependidikan dengan kualifikasi S1 sebanyak 15 dan D3 9 orang.

Informasi ini berdasarkan pengumuman resmi Seleksi penerimaan  Calon Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi TA 2024 yang dirilis pada 30 Agustus 2024 lalu.

“Kami berharap penerimaan formasi CPNS tahun ini, akan mampu mengakomodir kebutuhan tenaga pendidik (Dosen) dan Tenaga Kependidikan di Universitas Teuku Umar,” kata Rektor Universitas Teuku Umar, Prof. Dr. Ishak Hasan, M.Si di Meulaboh, Senin (9/9/2024).

Universitas Teuku Umar juga berharap penerimaan formasi CPNS pada tahun 2024, akan mampu mengakomodir kebutuhan dosen dan tenaga kependidikan guna melayani berbagai kebutuhan sivitas akademika di Universitas Teuku Umar.

Sedangkan jadwal pelaksanaan tes seleksi kompetensi dasar dan seleksi kompetensi bidang CPNS akan dilaksanakan sejak bulan oktober hingga Desember 2024 mendatang.

“UTU terus meningkatkan layanan dan mutu pendidikan, diantaranya dengan cara menyediakan infrastruktur penunjang pendidikan yang memadai seperti hadirnya Gedung Kuliah Terintegrasi, layanan pendidikan berbasis ISO, Akreditasi institusi dari BAN-PT berpredikat “BAIK SEKALI”  dan sejumlah kompetisi yang bergengsi baik untuk dosen maupun mahasiswa” terang Prof Ishak Hasan

Rektor Prof Ishak mengajak putra putri terbaik bangsa yang memenuhi kualifikasi pendidikan yang disyaratkan untuk bergabung dengan Universitas Teuku Umar dengan cara mengikuti seleksi terbuka ini.

“Mari bergabung dengan UTU, dalam usaha mencerdaskan kehidupan anak bangsa, mewujudkan Visi besar UTU menjadi kampus sumber Inspirasi dan referensi dalam bidang Agro and Marine industri” Pungkas Prof Ishak

Sementara Prof Nyak Amir selaku Wakil Rektor UTU Bidang Umum dan Keuangan menyatakan seleksi CASN akan digelar dengan metode Computer Assisted Test (CAT) dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).

“Seleksi dengan sistem CAT diselenggarakan dengan penuh transparansi, akuntabel, profesional, dan berintegritas,” ujarnya.

Pihak UTU pun mengimbau seluruh masyarakat dan pendaftar CASN untuk tidak mempercayai apabila ada oknum yang mengaku bisa menjamin kelulusan dengan atau tanpa memberikan imbalan.

Bagi pendaftar bisa mengakses informasi ⁠jadwal lainnya terdapat dalam lampiran pengumuman formasi https://casn.kemdikbud.go.id/cpns/cpns2024

*Jadwal CPNS Kemendikbudristek 2024*

  • Pendaftaran CPNS online: 20 Agustus-13 September 2024
  • Seleksi administrasi: 31 Agustus-15 September 2024
  • Pengumuman hasil seleksi administrasi: 16 – 17 September 2024
  • Konfirmasi penggunaan nilai SKD CPNS tahun 2023 oleh peserta seleksi: 18-28 September 2024
  • Masa sanggah administrasi: 18-20 September 2024
  • Pengumuman pasca sanggah administrasi: 21-27 September 2024
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu dan Tempat SKD CPNS: 9-15 Oktober 2024
  • Pelaksanaan SKD CPNS: 16 Oktober-14 November 2024
  • Pengumuman Hasil SKD CPNS: 17-19 November 2024
  • Pelaksanaan SKB Non-CAT: 20 November-17 Desember 2024
  • Pemilihan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh Peserta Seleksi: 23-25 November 2024
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB CPNS dengan CAT: 4-8 Desember 2024
  • Pelaksanaan SKB CPNS dengan CAT: 9-20 Desember 2024
  • Pengumuman Kelulusan: 5-12 Januari 2025
  • Masa Sanggah: 13-Januari 2025
  • Pengumuman Kelulusan Pasca Sanggah: 16-22 Januari 2025
  • Pengisian DRH NIP CPNS: 23 Januari-21 Februari 2025
  • Usul Penetapan NIP CPNS: 22 Februari-23 Maret 2025.

MEULABOH – UTU | Mahasiswa Program Studi Teknologi Informasi, Fakultas Teknik, Universitas Teuku Umar (UTU) kembali menorehkan prestasi di kancah internasional. Pada ajang INTERNATIONAL EUREKA INNOVATION EXHIBITION (i-EIE) 2024, yang diadakan pada tanggal 5-6 Agustus 2024 di UniKL, Malaysia.

Tim mahasiswa UTU berhasil meraih medali BRONZE atas proyek inovatif mereka yang berjudul “Implementation of Augmented Reality (AR) in Learning to Read Modules”.

Tim mahasiswa yang terdiri dari Fikri Alsiman Lingga, Hafizd Arwaa Marden, dan Salam Mansuri, dengan bimbingan dosen Ilham Juliwardi, S.Pd., M.Pd.T. Mereka mengembangkan sebuah modul pembelajaran membaca berbasis teknologi Augmented Reality (AR).

Proyek ini bertujuan untuk meningkatkan efektivitas proses belajar membaca bagi anak-anak dengan memanfaatkan teknologi interaktif yang menarik.

Partisipasi tim UTU dalam kompetisi bergengsi ini membuktikan kemampuan mereka dalam berinovasi di bidang teknologi informasi dan pendidikan. Keberhasilan ini tidak hanya mengharumkan nama Universitas Teuku Umar, tetapi juga menunjukkan potensi besar teknologi AR dalam pendidikan di masa depan.

Selamat kepada tim UTU atas prestasinya! (Humas UTU).

2MEULABOH – UTU | Dosen Universitas Teuku Umar (Prodi Gizi dan Akuakultur) melaksanakan Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di Desa Ujong Kalak, Kecamatan Johan Pahlawan, Aceh Barat,  Manutapen Kota Kupang pada Sabtu (4/5).

Kegiatan yang melibatkan 3 orang dosen yaitu Sri Wahyuni Muhsin, S.Si., MPH selaku ketua, Radhi Fadhillah, S.Pi., M.Si dan Rinawati S.PdI., M.Sc selaku anggota serta 2 orang mahasiswa tersebut, mengangkat tema ‘pelatihan bagi kader posyandu  terkait nutri-plan menu berbasis pangan lokal”.

Sri Wahyuni Muhsin kepada UTU News mengatakan kegiatan tersebut dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan kader dalam membuat makanan tambahan untuk balita.

“Para kader sangat antusias dalam kegiatan ini. Mereka diajarkan cara membuat makanan tambahan antara lain puding dan churros yang sudah ditambahkan dengan daun kelor,” kata Sri Wahyuni Muhsin

Lanjutnya, kegiatan ini bertujuan untuk dapat meningkatkan pengetahuan kader terkait stunting dan cara membuat makanan tambahan yang bervariasi dengan menambahkan pangan lokal.

Selama ini, para kader sudah memberikan makanan tambahan kepada balita dengan baik, tetapi belum bervariasi, sehingga kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan kader dalam membuat makanan tambahan yang bervariasi dengan menambahkan bahan baku pangan lokal.

Sri Wahyuni Muhsin juga menjelaskan bahwa kegiatan ini juga merupakan bagian dari hibah kompetisi nasional yang diadakan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, Teknologi dan Pengabdian Masyarakat (DRTPM) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi tahun 2024.

Sementara itu, Nurlaila selaku Ketua Kader Posyandu Ujung Kalak menyampaikan bahwa pelatihan ini sangat bermanfaat bagi para kader dan berharap kegiatan ini akan berlanjut sehingga kader mendapatkan pendampingan terutama dalam hal pengolahan makanan tambahan yang variatif dengan menambahkan pangan lokal. (Humas UTU).

MEULABOH – UTU | Unit Kegiatan Mahasiswa Hamalatul Qur’an (UKM HQ) sukses menggelar talkshow bertajuk “Kuliah Aman, Organisasi Jalan, Al Qur’an Khatam” di Aula Cut Mutia, Universitas Teuku Umar, pada Sabtu (7/9/2024).

Acara ini dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Pembina UKM HQ, serta sejumlah mahasiswa dan alumni. Talkshow ini menghadirkan dua pemateri, yaitu Muhammad Haikal, S. Ag, Amir LDK UIN Ar-Raniry periode 2022, dan T. Hamda, S. Pi, Ketua BEM Fakultas Perikanan dan Kelautan (FPIK) UTU 2021/2022.

Ketua panitia, Ridwan Adami, yang juga merupakan mahasiswa prodi Sosiologi, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh tamu undangan dan panitia yang telah berkontribusi dalam kesuksesan acara. “Terima kasih banyak kepada seluruh tamu undangan yang telah hadir di kegiatan kami ini, dan saya ucapkan terima kasih kepada seluruh panitia atas kerjasamanya untuk menyukseskan acara kita pada hari ini,” ujarnya.

Kegiatan yang berlangsung hingga siang hari ini ditutup dengan penyerahan sertifikat kepada pemateri, yang diwakili oleh Pembina UKM HQ, Dr. Nouvan Moulia, LC., MA.

Dengan tema yang relevan, talkshow ini diharapkan dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi mahasiswa dalam menjalani perkuliahan dan berorganisasi, serta meningkatkan kecintaan terhadap Al-Qur’an. (Humas UTU).

MEULABOHUTU | Dosen dari Prodi Teknik Sipil Universitas Teuku Umar melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat dengan judul kegiatan “Sosialisasi dan Penerapan K3 Konstruksi Pada Pengaman Tanggul Pelabuhan Sebagai Peningkatan Safety Building di Wilayah Pesisir Kabupaten Aceh Barat.

Kegiatan ini dilakukak pada jumat, 06 September 2024, bertempat Di Aula Gampong Ujung Kalak Kabupaten Aceh Barat. Adapun tujuan kegiatan tersebut adalah memberikan pemahaman mengenai pengertian safety building, sarana keselamatan, APD, dan rambu keselataman kemudian meningkatkan kesadaran pentingnya K3 saat melaksanakan pekerjaan konstruksi.

Pada kegiatan ini diundang pekerja dari Kontraktor pelaksana PT. Fata Perdana Mandiri merupakan kontraktor pelaksana yang sedang mengerjakan proyek Pembangunan Tanggul Laut Pengaman Pantai Kota Meulaboh di Desa Kampung Pasir, Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat Tahun Anggaran 2024.

Turut berhadir ketua Health Safety and Enviromental (HSE) dari konsultan yakni PT IKA ADYA PERKASA KSO PT TIRTAYASA MULTIPLAN KONSULTAN Bapak Ir Dicky ST.

Peserta kegiatan ini sebanyak 18 orang selain dari pekerja dari pihak kontraktor juga diundang masyarakat yang bertinggal di Gampong yang bekerja sebagai tukang. Hal ini untuk memberikan pemahaman terkait tentang K3.

Keuchik Gampong Ujung Kalak Bapak Sulaiman Ali dalam sambutan pembukaan acara mengpresiasi terhadap kegiatan yang dilakukan oleh pihak kampus yang telah mengunjungi desanya karena dapat memberi wawasan kepada masyarakat.

Pengabdian ini didanai oleh internal UTU Tahun Anggaran 2024. Tim Pengabdian adalah Ir Zakia ST MT, anggota tim yakni Ir Inseun Yuri Salena, BSc., MSc, Ir Meylis Safriani, ST, MT, Ir Dian Febrianty, ST., MT, Ir. M. Arrie Rafshanjani, ST, MT, Fitry Hasdanita, ST., MT dan 2 orang mahasiswa (Elfianitia dan M. Yatim).

Materi yang diberikan meliputi penjelasan tentang Dasar-dasar Keselamatan Kesehatan Kerja (K3), Undang-Undang Ketenagakerjaan, Kecelakaan Kerja, Prinssip Dasar dan Penerapan K3, Permasalahan Pelaksanaan K3, Program APD, dan Rambu Keselamatan.

Sebelum kegiatan konstruksi, peserta diberikan kuesioner pre test dan post test untuk mengetahui tingkat pemahaman peserta dari kegiatan sosialisasi yang telah diikuti. Kemudian tim pengabdian UTU juga memberikan dua buah rambu keselamatan kerja ke pihak Kontraktor. (Humas UTU).

MEULABOHUTU | Pada Jumat, 6 September 2024 LPPM-PMP Universitas Teuku Umar kembali melakukan penandatangan kontrak tahap II, kegiatan tersebut dilaksanakan diruang rapat Kantor LPPM-PMP yang dihadiri oleh seluruh peneliti penerima yang mendapatkan dana tambahan tersebut.

Sebelumnya telah di lakukan pula penandatangan kontrak pada tahap pertama yang berjumlah 31 orang dengan rincian 11 Orang katogori sebagai penelitian dan 20 orang katagori Pengabdian yang berlangsung di Ruang rapat senat pada tanggal 1 Juli 2024 lalu.

Adapun 5 orang yang mendapat data tambahan yaitu Fadli Afriandi, Jekki Irawan, Ligar Abdullah, Riza Ulhaq dan Rahmat Pramulya. Dari 5 orang Penerima Pendanaan Program Penelitian Bact II satu diantaranya mendapat pendanaan Program KATALIS yaitu program Kolaborasi penelitian Strategis yang mendapat dana tersebut adalah Dr. Rahmat Pramulya.

Ketua LPPM-PMP yang diwakili oleh Sekretaris LPPM -PMP Herri Darsan dalam sambutannya menekan pentingnya kerja sama antara peneliti dan Lembaga untuk memastkan setiap proyek penelitian dapat berjalan sesuai target dan memberikan dampak yang signifikan.

“Kami berharap, dengan adanya dukungan pendanaan ini, Para peneliti dapat lebih focus dalam menyelesaikan riset dan dapat memberikan sumbangan bearti untuk Penambahan ilmu penegtahuan ,” ungkap Heri Darsan

Dalam penandatangan tersebut turut di damping oleh Ahmad Fauzi dan Sulaiman selaku Koordinator pengelola keuangan dan koordinator tata usaha LPPM-PMP.

Salah satu peneliti penerima dana tersebut, Fadli Ariandi menyatakan rasa terima kasih atas dukungan yang di berikan oleh Universita Teuku Umar tentunya melalui LPPM-PMP dan DPTPM, Tentunya ia berharap penelitian yang dia lakukan akan membawa manfaat luas, tidak hanya bagi kalngan akademik, dan juga bagi masyarakat luas, (Aduwina Pakeh)

EULABOHUTU | Jurusan Teknik Sipil Melalui Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Teuku Umar (HMTS-UTU) kembali melaksanakan seminar nasional dengan tema “Inovasi Teknik Sipil Untuk Mitigasi Dan Rekonstruksi Pasca Bencana” pada hari senin 2 September 2024.

Seminar ini menghadirkan narasumber Dr. Ir Kurdi, S.T.,M.T.,IPM.,Asean.Eng (Ketua Persatuan Insinyur Indonesia Cab. Aceh Barat (PII)), Dr. Ir. Benazir, S.T.,M.Eng (Dosen Teknik Sipil Dan Lingkungan Universitas Gajah Mada) dan di moderatori oleh Ir. Samsunan, S.T.,M.T. (Dosen Teknik Sipil Universitas Teuku Umar).

Dekan Fakultas Teknik yang diwakili Wakil Dekan I Ir. Cut Suciatina, S.T,.M.T,.IPM dalam sambutannya mengapresiasi seminar ini karena sesuai dengan tema Umum yaitu “Civil Remembers” yang pada kesempatan kali ini mengangkat isu terkait mengenang atau merefleksi 20 tahun Tsunami Aceh.

“kegiatan ini memberikan kesempatan kepada seluruh SLTA/Sederajat untuk mengikuti berbagai kompetisi yang di selenggarakan pada CRANE kali ini terkhusus Olimpiade Fisika dan Matematika. ” pungkas Cut Suciatina

Ketua HMTS, Samsuar mengatakan seminar ini sendiri merupakan rangkaian kegiatan dalam acara tahunan CRANE (Civil Race And Exhibition) yang rutin diadakan setiap tahun oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Teuku Umar (HMTS-UTU) dan yang istimewa tahun ini di kolaborasikan dengan agenda tahunan eksternal Forum Komunikasi Mahasiswa Teknik Sipil Indonesia (FKMTSI) Wilayah Aceh yaitu Temu Keluarga (TK).

“Adapun kegiatan lain yang ada dalam acara ini yaitu Expo HMTS, lomba LKTI tingkat Nasional, Lomba TUBC tingkat Regional, lomba CCSC tingkat regional, lomba baca puisi, kemudian ditutup dengan HMTS Awards”. Kata Samsuar

Acara seminar terlaksana dengan baik dan lancar, hal ini dapat dilihat dari antusias para peserta yang sampai 324 peserta yang mengikuti seminar tersebut, secara daring dan luring melalui zoom meeting. (Humas UTU).

MEULABOHUTU | Prestasi membanggakan di tingkat internasional kembali sukses diraih oleh mahasiswa Universitas Teuku Umar. Kali ini, prestasi membanggakan tersebut diraih oleh Lilis Sartika, Mahasiswi Prodi Ilmu Administrasi Negara Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UTU yang sukses raih juara 1 kategori Mr/ Mrs. Friendship KKN Internasional tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Kampus BKS PTN Barat. Dengan dosen pembimbing lapangan Dr. Edwarsyah, SP., MP.

Universitas Sumatera Utara yang menjadi tuan rumah, mengadakan KKN International di Kabupaten Samosir dan Karo. KKN International ini diikuti oleh semua PTN Bagian Barat Indonesia dan Mahasiswa dari 8 Negara di Dunia. KKN Internasional ini berlangsung dari tanggal 5 Agustus – 5 September 2024 dengan Bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar.

Rektor UTU Prof. Dr. Ishak Hasan, M.Si menyampaikan rasa bangga dan ucapan selamat kepada mahasiswa IAN FISIP UTU, Lilis Sartika yang berhasil meraih Juara 1 Mrs Friendship di KKN International 2024, yang diselenggarakan di USU. Semoga prestasi yang membanggakan ini bisa terus ditingkatkan dan menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk berprestasi dan meningkatkan minat bakatnya.

Ketua LPPM PMP UTU Ir. Yuliatul Muslimah, MP didampingi Korpus KKN dan Pemagangan Sufriadi, SP., MP menyampaikan apresiasi atas pencapaian prestasi yang membanggakan kepada Lilis Sartika berhasil meraih juara di ajang Internasional yang diselenggarakan oleh Kampus BKS PTN Barat. 

“Kita akan terus mendorong dan mendukung mahasiswa untuk berprestasi baik ditingkat nasional maupun internasional,” kata Yuliatul Muslimah 

Lilis Sartika berhasil meraih Juara 1 Kategori Mrs.Friendship KKN Internasional 2024. Adapun indikator penilaiannya ialah keramahan, kepribadian positif, memiliki etika yg baik, berjiwa sosial yang tinggi,cepat beradaptasi, percaya diri dan berani.

Rasa kebanggaan dan apresiasi juga disampaikan oleh Dekan FISIP Basri, SH., MH yang turut didampingi Ketua Prodi Ilmu Administrasi Negara, Nodi Marefanda, M.A.P. Ia menyampaikan bahwa Lilis menjadi satu satunya presenter dari 14 kelompok yang mempresentasikan program kerja tim mengenai toleransi, yakni program kerja sama dengan remaja gereja untuk menghias spot wisata titik nol sandiaga Uno yang berada di halaman gereja HKBP Desa Huta Tinggi, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir.

“Patut berbangga, karena KKN internasional 2024 ini diikuti oleh 195 partisipan dalam negeri maupun luar negeri. Terdapat 8 negara yang berpartisipasi yaitu (Malaysia, tajikistan, Srilanka, myanmar, germany, thailand, yaman, Indonesia),” pungkas Basri (Humas UTU). 

 

MEULABOH – UTU | Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Riset Ilmiah dan Penalaran (RI-PENA) Universitas Teuku Umar telah mengadakan pelantikan pengurus untuk periode 2024-2025.

Acara pelantikan berlangsung di Aula Cut Mutia, Lantai 2 Gedung Kampus UTU, Jum’at, 06 September 2024. Kegiatan tersebut diikuti 30-an pengurus RI PENA dari berbagai fakultas di Universitas Teuku Umar. 

Kegiatan yang mengangkat TEMA: “membangun budaya riset ilmiah dan penalaran, dalam rangka mewujudkan mahasiswa bergerak, meneliti dan menginspirasi melalui tri darma Perguruan tinggi” ini dilantik oleh Wakil Rektor III UTU Ibrahim, MNSc.

Turut hadir pembina UKM RI-PENA, Saiful Asra, M.Soc.Sc. Acara pelantikan ini juga dihadiri oleh lembaga-lembaga internal dan eksternal UTU.

Dalam sambutannya, Ketua Umum periode 2024-2025, Marhamah, menyebutkan bahwa pelantikan ini memiliki makna yang mendalam, terutama karena ada sumpah yang diucapkan oleh para pengurus. “Semoga sumpah ini menjadi landasan bagi para pengurus dalam menjalankan tugas mereka,” ujar Marhamah

Marhamah juga mengucapkan terima kasih kepada pengurus sebelumnya yang telah mewariskan tanggung jawab kepemimpinan kepada mereka. Ia juga menegaskan komitmennya untuk meneruskan dan mengembangkan UKM RI PENA.

Sementara Wakil Rektor III UTU Ibrahim, MNSc, menggarisbawahi peran penting UKM RI-PENA dalam mendorong mahasiswa untuk membaca, meneliti, dan menulis. Ia menekankan bahwa menulis adalah amal jariyah, dan berharap agar mahasiswa aktif dalam UKM ini untuk meraih prestasi lebih lanjut. 

Begitupun Saiful Asra selaku Pembina dalam kesempatannya berharap pengurus dapat berfokus pada riset dan keilmuan serta mengadakan kegiatan semacam seminar atau workshop bidang keilmuan. 

“Saya berharap pengurus baru dapat membangun mitra dengan instansi yang sejalan dengan semangat RI PENA, bangun terus brandingnya RI PENA dengan baik” tuturnya. (Humas UTU). 

MEULABOHUTU| Tim pengabdian kepada masyarakat Universitas Teuku Umar melaksanakan pelatihan hilirisasi produk pertanian cabai merah pada Kamis, 05/09/2024. Kegiatan pelatihan ini melibatkan 25 orang petani cabai merah dari kelompok tani Samarasa, Desa Masjid Tuha, Kecamatan Meureubo.

Ketua tim pelaksana Agustinur, S.Si, M.Sc., dosen Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian UTU menyatakan bahwa kegiatan ini didasarkan pada kondisi merosotnya harga cabai merah pasca-panen. Hal tersebut disebabkan oleh melimpahnya pasokan cabai merah setiap panen raya. Terlebih cabai merah komoditi yang mudah busuk jika disimpan dalam waktu lama.

“Kita tahu Aceh Barat punya sentra pertanian cabai merah, seperti di Masjid Tuha ini. Setiap kali panen khususnya di bulan puasa, stok cabai melimpah tapi harga turun akibatnya petani merugi. Jadi kita laksanakan pelatihan kepada kelompok tani tentang cara mengolah cabai merah.” Tutur Agustinur.

Lebih lanjut Agustinur mengatakan pelatihan pasca-panen dan pengolahan produk berbasis cabai merah ini juga sebagai upaya untuk memperlama masa simpan cabai merah dan meningkatkan nilai tambah pada produk panen. Strategi ini dapat diterapkan sebagai alternatif saat harga cabai anjlok. Selain itu, hal ini juga menjadi upaya untuk menumbuhkan peluang usaha baru bagi petani untuk meningkatkan kesejahteraan.

Pada kesempatan tersebut pemateri menjelaskan tentang langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk menangani pasca panen cabai merah sesuai dengan prinsip Good Handling Practices (GHP). Prinsip ini terdiri atas aktivitas untuk menentukan waktu panen cabai merah, cara memanen, pengumpulan hasil panen, sortasi, curing, pengemasan serta penyimpanan.

Hal ini dilakukan untuk menjaga kualitas cabai merah meskipun dalam masa penyimpanan. Selain itu, pemateri juga menyampaikan terkait cara membuat produk olahan cabai merah, yaitu, bubuk cabai dan abon cabai. Kedua produk ini dapat diusahakan oleh petani dengan peralatan yang sederhana namun dapat menumbuhkan peluang usaha yang menjanjikan.

Ketua kelompok tani Samarasa, Syamsul Rizal menuturkan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi mereka. Terutama terkait informasi dan pengetahuan baru dalam hal cara menangani cabai merah setelah panen.

“Selama ini kami sebagai petani memang sering dihadapkan dengan tantangan dalam penjualan cabai merah yang harganya tidak menentu. Kadang harga jual cabai merah seringkali tidak seimbang dengan perawatan cabai merah yang cenderung sulit dan mahal.”

Syamsul Rizal mengatakan dengan adanya informasi terkait cara pengolahan bubuk cabai dan abon cabai ini memberikan ide baru untuk kelompoknya sehingga terdapat pilihan ketika panen cabai merah melimpah. Mereka juga berharap pendampingan ini berkelanjutan agar usaha hilirisasi produk cabai merah dapat terbangun dan berjalan di wilayahnya.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh tim dosen Fakultas Pertanian UTU yang terdiri atas Agustinur, S.Si, M.Sc., Sumeinika Fitria Lizmah, S.Si., M.Si., dan Suci Rahmi, S.TP., M.Si. Seperti diketahui, pengabdian kepada masyarakat ini mendapat dukungan pendanaan dari Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat (DRTPM) Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Kemendikbudristek tahun anggaran 2024 dengan skema kegiatan pemberdayaan kemitraan masyarakat. (Humas UTU | Foto istimewa)