MEULABOH – UTU | Rektor Universitas Teuku Umar (UTU) Dr. Drs. Ishak Hasan, M.Si menghadiri kegiatan pembukaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan XI Universitas Tanjungpura Tahun 2023, di Stadion Gedung Olah Raga (GOR) Komplek Universitas Tanjungpura Pontianak, Kalimantan Barat (Kalbar), Kamis (20/7/2023).

Program itu diharapkan turut mendorong percepatan pembangunan di daerah sekaligus meningkatkan rasa cinta Tanah Air dan bela negara para mahasiswa.

Dalam program KKN Kebangsaan XI Tahun 2023, Universitas Tanjungpura, Pontianak, terpilih menjadi tuan rumah. Adapun tema KKN Kebangsaan tahun ini adalah ”Meneguhkan Nilai-nilai Kebangsaan untuk Menjaga Keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia di Wilayah Perbatasan Kalbar”.
951 mahasiswa dari 74 perguruan tinggi di Indonesia ikut andil dalam kegiatan ini. Termasuk enam mahasiswa Universitas Teuku Umar yang terpilih.

Secara spesifik, KKN Kebangsaan ke -XI ini diikuti oleh mahasiswa pilihan terbaik tiap perguruan tinggi yang di rangkaikan dengan KKN bersama mahasiswa Universitas Tanjungpura.

KKN Kebangsaan merupakan kegiatan akademik yang berupaya mengintegrasikan kurikulum dan pengalaman belajar mahasiswa dengan kehidupan masyarakat untuk meningkatkan softskill dan kepribadian mahasiswa sehingga tumbuh jiwa kebangsaan.

Pelaksanaan KKN Kebangsaan ini berlangsung selama 32 hari, terhitung dari hari pembukaan di tanggal 20 Juli sampai dengan 21 Agustus 2023. para peserta akan menempati 48 desa di kabupaten Sambas dan 54 desa di kabupaten Bengkayang.

Pada Pembukaan KKN Kebangsaan, serangkaian acara yang disajikan membingkai keistimewaan Kalimantan Barat. Dimulai dengan acara hiburan dan atraksi terjun payung dan pesawat tempur dari Skadron Lanud Supadio Pontianak yang dijuluki dengan nama Elang Khatulistiwa memukau para undangan dan seluruh peserta KKN Kebangsaan 2023.

Rektor UTU Dr. Drs. Ishak Hasan, M.Si bersama Koordinator Pusat Magang dan KKN, Teungku Nih Farisni, SKM., M.Kes hadir langsung mengikuti serangkaian acara pembukaan KKN Kebangsaan 2023
Pada kesempatan tersebut, Dr Ishak Hasan mengaku senang karena mahasiswa UTU terlibat.

“Saya senang sekali, ada mahasiswa kita sudah masuk dalam pergaulan mahasiswa seluruh Indonesia, ada 70 lebih PT (Perguruan Tinggi) yang ikut dan UTU ikut berpartisipasi di program tingkat nasional ini,” ujarnya kepada Jurnalis UTU News, Kamis, 20/07/2023).

Rektor juga mengatakan banyak sekali manfaat bagi mahasiswa yang terlibat dalam program KKN Kebangsaan ini diantaranya untuk meningkatkan wawasan kebangsaan, maupun pemahaman, penghayatan, ke-Bhinneka Tunggal Ika-an, terbentuknya pola pikir ilmiah

Bagi universitas sendiri dengan adanya program ini akan terjalinnya kerja sama yang lebih erat antar perguruan tinggi dan instansi pemerintah dalam pengembangan IPTEKS, maupun terbangunnya sinergitas antar perguruan tinggi dalam pelaksanaan tridharma perguruan tinggi, dalam rangka transformasi IPTEKS kepada masyarakat.

Selain itu, terwujudnya kesempatan membentuk kader-kader pembangunan yang kuat dan tangguh melalui kegiatan pemberdayaan masyarakat yang digagas bersama-sama dengan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi.

“Kepada mahasiswa UTU peserta KKN Kebangsaan diharapkan supaya fokus dalam melaksanakan program yang telah disusun dalam melaksanakan kegiatan ini. Selalu berkoordinasi dengan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) yang ditugaskan untuk kelancaran pelaksanaan, serta mencermati aspek sosio kultural masyarakat di lokasi pelaksanaan KKN,” pesan Rektor Dr. Ishak Hasan.