MEULABOH – UTU | Universitas Teuku Umar ditetapkan sebagai tuan rumah penyelenggara Temu Keluarga Forum Komunikasi Mahasiswa Teknik Sipil Indonesia (FKMTSI) Wilayah Aceh XI tahun 2024.

Demikian disampaikan Nawaffis shafin selaku ketua panitia pada temu wicara regional FKMTSI Wilayah Aceh XIII yang digelar di Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL), Minggu (2/6).

Kegiatan tersebut berlangsung sejak senin-kamis (24-27 mei 2024) di Gedung Auditorium PNL dengan mengusung tema “ Tameurapat Peu yang Kaleuh Tapeusapat” 

Penetapan dan penyerahan Atribut dari Korwil lama (HMTS-UTU) kepada Korwil terpilih Muhamad Isfarur (HIMATEKSU) berlangsung di Politeknik Negeri Lhokseumawe. 

Kegiatan Temu Wicara regional FKMTSI Wilayah Aceh merupakan agenda rutin yang selalu diadakan setiap tahun dimana tempat pelaksanaan kegiatan ini menyesuaikan dengan hasil keputusan bersama pada temu wicara regional sebelumnya di Universitas Syiah Kuala.

Adapun tujuan kegiatan tersebut adalah mengambil bagian dan berperan aktif dalam setiap usaha pembangunan  di Aceh serta meningkatkan kiprah Mahasiswa Teknik Sipil untuk mewujudkan sifatmandiri dan professional, Kegiatan Temu Wicara regional FKMTSI Wilayah Aceh sudah terlaksana selama 13 kali dengan tuan rumah yang berbeda setiap tahun nya

Pada kegiatan temu wicara regional yang ke XIII melaksanakan beberapa sub kegiatan, diantara kongres regional, seminar ketekniksipilan, Field Trip, pelatihan total stations dan diskusi lembaga.

Kegiatan tersebut juga untuk memilih dan menentukan Pj Koordinator Wilayah Aceh kedepannya. Disaat dinamika forum sedang berjalan persaingan dalam memperebutkan tuan rumah terbilang sangat sengit, setelah delegasi dari HMTS-UTU memberikan beberapa penjelasan terkait kematangan konsep, hingga akhirnya HMTS-UTU memenangkan argumen sehingga kegiatan temu keluarga (TK) tersebut berhasil dibawa pulang ke Universitas Teuku Umar dan selanjutnya menetapkan tuan rumah TW-Reg XIV di Umuslim Bireuen

Nawaffis juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia atas kerja keras dan kekompakan sehingga suksesnya acara tahunan mahasiswa Teknik Sipil Ini “Terima kasih juga disampaikan kepada seluruh peserta atas semangat kebersamaan dan kekurangan, sehingga berjalannya setiap agenda temu wicara dan menghasilkan beberapa rekomentasi untuk kemajuan mahasiswa Teknik Sipil di Aceh,” sebut Nawaffis.

Adapun peserta Temu wicara Regional FKMTSI Wilayah Aceh XIII (TW-REG XIII) di hadiri oleh ratusan mahasiswa Teknik sipil berasal dari 9 (Sembilan) Perguruan tinggi yang ada di Aceh yaitu Universitas Syiah Kuala, Universitas Malikulsaleh, Universitas Samudra Langsa, Universitas Almuslim Bireuen, Universitas Teuku Umar Meulaboh, Universitas Muhammadiyah Banda Aceh, Universitas Abulyatama Banda Aceh, Universitas Iskandar Muda Banda Aceh dan Politeknik Negeri Lhokseumawe Sebagai tuan rumah. (Humas UTU).