
MEULABOH – UTU | Recidence Rusunawa Universitas Teuku Umar mengadakan acara Kajian Subuh bersama Ibu Dr. Dewi Fithria, S.P. M.,Si salah satu dosen S1 dan dosen Magister Fakultas Pertanian. Adapun tema yang dibahas ialah “Kunci Meraih Kesuksesan”, Minggu (9/2/2025).
Program Kajian Subuh merupakan salah satu program yang sudah di tetapkan di Recidence Rusunawa Universitas Teuku Umar, waktu yang di ambil adalah waktu libur sehingga walaupun libur mahasiswi Rusunawa tetap menimba ilmu. Ibu Dr. Dewi Fithria adalah narasumber yang sering di undang dalam acara kajian subuh. Selain memberikan motivasi beliau juga sering berbagi pengalaman dalam meraih tujuan.
Dalam acara kajian subuh tersebut Ibu Dr. Dewi Fithria lebih menekankan bagaimana menjadi mahasiswa yang sukses tanpa Jauh dari Allah.
Adapun tema yang diambil dalam kajian ini adalah “Kunci Meraih Kesuksesan”.
Beliau juga melakukan sering-sering dengan mahasiswi bahwa dalam menganggapai tujuan kita apapun kita lakukan walaupun ujian dan tantangan tetap ada.
Seperti, kita rela meninggalkan orang tua dan keluarga kita, hanya karena untuk meraih tujuan kita.
Why…??
Because goal suatu dorongan yang ada pada diri seorang yang menyebabkan seorang tersebut melakukan aktivitas dan kegiatan dalam rangka untuk mencapai tujuan.
Beliau menegaskan bahwa mahasiswi yang ada di asrama saat ini harus mempunyai mimpi yang jelas dan punya target yang terukur. Sehingga tujuan akan kita gapai jika semua nya berjalan sesuai target yang sudah kita tetapkan. Target yang kita tetapkan akan mendorong kita untuk berfikir positif.
Sikap positif akan menentukan kesuksesan ananda semuanya. Kita perlu paham dan percaya jika yang menghalangi orang untuk sukses bukan keterbatasan fisik, tapi keterbatasan mental/mind.
Terakhir beliau menegaskan raihlah tujuan dengan target yang terukur dan jangan lupa libatkan Allah di setiap langkah yang kita lakukan.
Editor : Aduwina Pakeh | Foto : Ahmad Fauzi