MEULABOH – UTU | Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Teuku Umar menerjunkan 171 mahasiswa dalam kegiatan Praktik Belajar Lapangan (PBL) 2, Rabu (31/7/2024).
Adapun lokasi PBL 2 ini bertempat di dua Kabupaten, yaitu Aceh Barat dan Nagan Raya. Kesemua mahasiswa tersebut di sebar di 26 Puskesmas dalam dua kabupaten tersebut.
Kegiatan ini akan berlangsung dari tanggal 31 Juli – 31 Agustus 2024. Setiap kelompok akan dibimbing oleh satu orang dosen sebagai pembimbing akademik yang akan mendampingi, memberikan saran dan arahan kepada mahasiswa selama di lokasi PBL 2.
Dekan FKM, Dr Teuku Alamsyah SKM., MPH dalam kesempatannya menyampaikan harapan kepada pihak puskesmas dan Keuchik dapat membantu mahasiswa dalam melaksanakan kegiatannya.
Kegiatan PBL 2 yang dilakukan oleh mahasiswa ini diharapkan dapat menambah wawasan dan ketrampilan mahasiswa dalam penerapan ilmu kesehatan yang telah didapatkan dalam bangku kuliah.
Sementara itu Kaprodi Kesmas UTU, Maiza Duana, S.K.M, M. Kes menyebutkan kegiatan PBL 2 bertujuan untuk mengaplikasikan kemampuan mahasiswa bekerja di instansi kesehatan seperti Dinas Kesehatan, Puskesmas dan Poliklinik Desa, serta terjun langsung ke masyarakat/komunitas.
“Mahasiswa akan langsung berhadapan dengan masalah – masalah kesehatan masyarakat dan diharapkan dapat secara mandiri belajar memecahkan masalah – masalah tersebut dengan “Diagnosa Komunitas”. Pungkas Maiza.