MEULABOH – UTU | Unit Kegiatan Mahasiswa Penanggulangan Kebencanaan Universitas Teuku Umar (UKM-PK UTU) melalui kegiatan Latihan Pendidikan Dasar Penanggulangan Kebencanaan (LPDPK) melakukan kunjungan ke POS TNI AL dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Barat untuk mengenalkan kepada mahasiswa calon anggota UKM-PK UTU menganai kedua instansi yang bekerja sama dengan UKM-PK, Minggu (20/10/2024).
kegiatan yang diikuti oleh 13 mahasiswa calon anggota dan panitia UKM-PK UTU ini merupakan bagian dari program LPDPK UKM-PK UTU yang dilakukan setiap tahunnya untuk memberikan wawasan lapangan mengenai peran dari TNI AL dan BPDPD dalam menjaga keamanan dan menanggulangi bencana di wilayah kabupaten Aceh Barat.
Ahmad Abul Khair selaku ketua umum UKM-PK UTU menyebutkan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk mengenalkan tugas dari kedua instansi tersebut, namun selain itu kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara UKM-PK dengan kedua mitra tersebut.
“kegiatan kunjungan ini setiap tahunnya kami lakukan melalui program LPDPK untuk memberikan pengenalan kepada calon anggota UKM PK mengenai peran militer tersebut dalam menanggulangi bencana, namun di luar program tersebut kami juga akan terus berkunjung untuk sharing agar tali silaturahmi antara UKM PK dengan mitra tetap berjalan” jelasnya.
pada kunjungan di pos TNI AL mahasiswa calon anggota UKM PK disambut oleh beberapa anggota TNI AL yang menjelaskan tugas-tugas pokok di wilayah pesisir dan perairan Aceh Barat. para peserta juga dikenalkan dengan peralatan yang digunakan TNI AL dalam operasional sehari-hari.
selanjutnya pada kunjungan ke kantor BPBD Aceh Barat, mahasiswa disambut oleh tim yang memberikan penjelasan mengenai sistem penanggulangan bencana khususnya kebakaran. mahasiswa diberi pengenalan mengenai pakaian aman yang digunakan oleh tim pada saat penanggulangan bencana kebakaran dan juga pengenalan alat operasional yang terdapat di mobil damkar, serta peserta melakukan simulasi pemadaman api menggunakan apart yang dipandu langsung oleh petugas BPBD Aceh Barat.
kunjungan yang dilakukan oleh kedua mitra tersebut diakhiri dengan foto bersama dan diskusi antara mahasiswa dan para petugas kedua instansi. kegiatan ini diharapkan mampu memberikan pemahaman yang mendalam kepada mahasiswa mengenai tugas dari relawan. (HUMAS UTU).