MEULABOH – UTU | Keluarga besar Civitas Akademika Universitas Teuku Umar mengadakan sholat Ashar berjamaah perdana dan tausiah di Masjid Nurul Ilmi, Kampus UTU atau Gedung pembangunan karakter mahasiswa, Jum’at (1/3/2024).
Sholat Ashar perdana di imami oleh oleh Ustadz Arif Fadhilah, dilanjutkan dengan tausiah singkat oleh Wakil Rektor II Prof Dr Nyak Amir, S.Pd., M.Pd.
Masjid yang dibangun dari sumber anggaran APBA ini belum sepenuhnya selesai, namun setelah dilakukan musyawarah bersama antar pihak, maka diputuskan sejak 1 Maret 2024, Masjid ini sudah dapat digunakan untuk ibadah wajib saja seperti shalat 5 waktu.
Berbagai persiapan lainnya tengah dilakukan, baik sarana wudlu, penataan mimbar, karpet serta sarana dan prasarana pendukung lainnya.
Kendati demikian, karena kebutuhan yang mendesak, terutama untuk sarana peribadatan bagi civitas akademika, mahasiswa, maupun masyarakat di sekitar kampus, maka operasionalnya mulai diberlakukan.
Prof Nyak Amir dalam kesempatannya mengatakan dengan adanya fasilitas Masjid Kampus ini menjadi wadah meningkatkan keimanan kita kepada Allah SWT, selain itu juga dengan adanya fasilitas ini mahasiswa dapat mengembangkan potensinya di bidang agama.
“Dengan begitu, keberadaan Masjid ini dapat menjadi pusat pembangunan karakter dan proses belajar mengajar bagi dosen dan mahasiswa/i dalam bentuk pengembangan kompetensi keagamaan,” tutur Prof Nyak Amir
Lebih lanjut Warek II menghimbau kepada segenap civitas akademika untuk dapat menjaga kebersihan fasilitas Masjid, “Semoga dengan adanya tempat ibadah yang lebih baik ini memberikan keberkahan kepada kampus kita khususnya dan kepada seluruh civitas akademika UTU”, tambahnya. (Humas UTU).