
MEULABOH – UTU | Fakultas Teknik Universitas Teuku Umar (FT UTU) bersama Forum Dekan Teknik Indonesia (FDTI) Wilayah Barat melaksanakan Program Bina Desa 2024 dari Tanggal 3 Desember 2024. Pelaksanaan program Bina Desa dilaksanakan di Desa Cot Pluh kecamatan Samatiga. Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan kesejahteraan dan memberdayakan masyarakat Desa melalui pendekatan yang sesuai dengan keahlian dibidang Teknik.
Tujuan utama dari program ini adalah untuk menciptakan perubahan positif yang berkelanjutan di desa dan mendorong kemandirian serta kesejahteraan masyarakat desa, dimana Bina Desa ini mencerminkan komitmen FDTI dalam menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Dengan diadakannya Bina Desa diharapkan masyarakat desa dapat menjadi lebih mandiri, berdaya saing, dan memiliki kualitas hidup yang lebih baik, yang pada akhirnya juga berkontribusi pada pembangunan nasional yang merata.
Kegiatan ini dihadiri oleh Pimpinan UTU diwakilkan oleh Wakil Rektor 2, Camat Kecamatan Samatiga, Dekan Fakultas Teknik dari FDTI Wilayah Barat, PJ Buoati Aceh Barat, Forkompimcam, Keuchik Kepala Puskesmas, Danramil 09 Aceh Barat, dosen, masyarakat, mahasiswa dan Stakeholder terkait.
Dr. Ir. Irwansyah, S.T.,M.Eng.,IPM selaku panitia FDTI Wilayah Barat menyatakan bahwa “Program Bina Desa ini merupakan wujud nyata kontribusi perguruan tinggi dalam mendukung pembangunan masyarakat”. Program bina desa ini juga merupakan wujud sinergitas dan kolaborasi antar Universitas Wilyah Barat, dimana kami akan mensupport pembangunan di 5 (lima) titik lampu penerangan panel tenaga surya sebagai akses masyarakat ke puskesmas. Kegiatan relevan dengan yang diinginkan FDTI yaitu “Sinergitas dan Kolaborasi untuk Penguatan Tridharma”.
Wakil Rektor II UTU, Prof. Dr. Nyak Amir, M.Pd menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan bina desa ini, dimana diharakan melalui sinergitas dan kolaborasi antara universitas dan masyarakat, dapat menciptakan dampak yang positif dan berkelanjutan. FDTI sebagai wadah penguatan kerja sama antar Fakultas Teknik di Indonesia khususnya untuk Wilayah Barat, guna mendukung peningkatan tridharma perguruan tinggi.
“Lampu penerangan berbasis tenaga surya ini diharapkan menjadi solusi inovatif yang mendukung pembangunan di Desa”. Kita akan terus mensupport kegiatan-kegiatan positif yang mendukung Tridharma perguruan tinggi, ujarnya.
Camat Kecamatan Samatiga Drs. Zulmahdi, M.Si menyambut baik pelaksanaan program ini dan berharap kolaborasi antara kampus dan masyarakat dapat terus terjalin. “Kami sangat mengapresiasi program ini dan berharap manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat Desa Cot Pluh”.
Program pemasangan lampu jalan panel tenaga surya ini sangat membantu dan memberikan dampak positif bagi masyarakat di Kecamatan Samatiga, terutama dalam meningkatkan rasa aman dan kenyamanan bagi warga yang beraktivitas di malam hari terutama dalam hal penerangan jalan menuju puskesmas, tuturnya.
Selanjutnya kegiatan perletakan tiang lampu panel tenaga surya oleh pimpinan, Camat, dekan, Forkopimcam, Danramil dan lainnya. (Humas UTU).